REVIEW : MAKARIZO HAIR ENERGY SCENTSATIONS
Hallo Internet...
Udah lama banget gak upload sesuatu di blog ini. Dan mulai hari ini aku memutuskan untuk mengupload sesuatu yang akan bermanfaat untuk kalian. Contohnya seperti review sebuah produk kecantikan, skincare, obat tertentu, make up, dan lain sebagainya. Dan kalian gak perlu khawatir karna tentunya semua produk yang aku review ini udah aku aplikasikan ke diri aku sendiri.
Nah, kali ini aku akan meriview salah satu produk haircare dari Makarizo yang aku yakin kalian pun udah tau. Apalagi kalau bukan Makarizo Hair Energy Scentsations.
Readers, aku itu termasuk orang yang gak pernah terpengaruh sama janji-janji manisnya iklan sampo yang sering mengklaim bahwa produk mereka akan memberikan aroma wangi tahan sepanjang hari, tahan 12 jam, atau sebagainya. Bisa dibilang juga bahwa aku merupakan orang yang gak terlalu suka sama aroma sampo. i mean, b aja gitu. Jadi, aku memutar otak dan mencari produk apa yang kira-kira bisa aku gunakan untuk membuat rambut aku tetap ada aroma segar dan harumnya gak seperti aroma sampo. Akhirnya setelah hunting kesana kemari, aku menemukan si Makarizo Hair Energy Scentsations ini.
Jadi, Makarizo Hair Energy Scentsation ini punya enam varian aroma. Ada Cherry Blossom (Pink), Fresh Bouquet (hijau), Ocean Breeze (biru muda), Morning Dew (biru tua), White Musk (ungu), dan Blue Coast (biru sangat tua).
Jujur, aku belum nyobain semua aromanya karna emang susah banget milih mau beli aroma apa saking semua aromanya enak:(. Makarizo Hair Energy Scentsations pertama yang aku punya adalah yang White Musk (seperti gambar). Dia aromanya soft banget dan lebih mirip ke parfume anak bayi gitu.
Jadi disini Makarizo Hair Energy Scentsations mengklaim bahwa produk mereka dapat menghilangkan aroma tidak sedap sekaligus melembabkan serta memancarkan kilau rambut. Mereka juga mengklaim bahwa produk ini aman digunakan oleh anak berusia tiga tahun, loh.. Aku selalu pakai produk ini setiap habis keramas, karna tujuan utamaku ya tadi, untuk menghilangkan janji-janji manis si produk sampo hehe. Cara pakainya juga gampang aja. Kalian tinggal semprot si produk ini ke rambut kalian dari jarak 15 cm. 15 senti loh ya, jangan 15 meter, kejauhan:(
Nah aroma kedua yang aku cobain setelah botol pertama habis terkuras adalah yang Ocean Breeze. Aroma yang ini lebih ke gentle sih menurutku. Kalo dibandingkan dengan si White Musk tadi, aku gak terlalu suka dengan aroma yang ini. Dia lebih seperti ke aroma parfume pria or something like that. Tapi aku tetep suka aromanya yang lebih segar dan tahan lama karena fragrances nya lebih kuat dari si White Musk. Harganya pun terjangkau, meskipun setiap aroma harganya berbeda. Tapi bukan beda yang sampai 10rb gitu. No. Paling beda harganya hanya 1k-3k aja. Untuk Ocean Breeze ini aku beli dengan harga 33k, dan kalian gak perlu takut untuk nyari produk ini. Mereka bisa kalian temuin di Carefour, Indomaret, Alfamart, dsb.
Oh iya, Makarizo Hair Energy Scentsations ini selain mengeluarkan ukuran yang 100ml, mereka juga ada yang versi travelling loh, alias 30ml. Jadi kalian gak perlu takut keberatan waktu lagi jalan-jalan.
Pendapatku
Aku tetap suka semua aromanya (karna sebelum beli si Ocean Breeze aku sempet semprotin satu-satu karna bingung). Sebenarnya, Makarizo juga mengklaim bahwa produk mereka mengandung UV protection, tapi karna aku pakai hijab, aku jadi gak bisa ngeriview bagian ini ke kalian. Maafkeun hamba:(
Saranku untuk kalian yang mungkin punya alergi atau riwayat sesak nafas karena mencium aroma-aroma kuat, kalian harus lebih hati-hati ketika memilih produk ini. Atau kalau kalian tetap ingin mencoba, silahkan coba yang White Musk ukuran 30ml nya. Aku sangat rekomen White Musk karena aromanya memang sangat lembut.
Find me on :
ig : mutiananda
twitter : mutiananda22
Udah lama banget gak upload sesuatu di blog ini. Dan mulai hari ini aku memutuskan untuk mengupload sesuatu yang akan bermanfaat untuk kalian. Contohnya seperti review sebuah produk kecantikan, skincare, obat tertentu, make up, dan lain sebagainya. Dan kalian gak perlu khawatir karna tentunya semua produk yang aku review ini udah aku aplikasikan ke diri aku sendiri.
Nah, kali ini aku akan meriview salah satu produk haircare dari Makarizo yang aku yakin kalian pun udah tau. Apalagi kalau bukan Makarizo Hair Energy Scentsations.
Readers, aku itu termasuk orang yang gak pernah terpengaruh sama janji-janji manisnya iklan sampo yang sering mengklaim bahwa produk mereka akan memberikan aroma wangi tahan sepanjang hari, tahan 12 jam, atau sebagainya. Bisa dibilang juga bahwa aku merupakan orang yang gak terlalu suka sama aroma sampo. i mean, b aja gitu. Jadi, aku memutar otak dan mencari produk apa yang kira-kira bisa aku gunakan untuk membuat rambut aku tetap ada aroma segar dan harumnya gak seperti aroma sampo. Akhirnya setelah hunting kesana kemari, aku menemukan si Makarizo Hair Energy Scentsations ini.
Jadi, Makarizo Hair Energy Scentsation ini punya enam varian aroma. Ada Cherry Blossom (Pink), Fresh Bouquet (hijau), Ocean Breeze (biru muda), Morning Dew (biru tua), White Musk (ungu), dan Blue Coast (biru sangat tua).
Jujur, aku belum nyobain semua aromanya karna emang susah banget milih mau beli aroma apa saking semua aromanya enak:(. Makarizo Hair Energy Scentsations pertama yang aku punya adalah yang White Musk (seperti gambar). Dia aromanya soft banget dan lebih mirip ke parfume anak bayi gitu.
Jadi disini Makarizo Hair Energy Scentsations mengklaim bahwa produk mereka dapat menghilangkan aroma tidak sedap sekaligus melembabkan serta memancarkan kilau rambut. Mereka juga mengklaim bahwa produk ini aman digunakan oleh anak berusia tiga tahun, loh.. Aku selalu pakai produk ini setiap habis keramas, karna tujuan utamaku ya tadi, untuk menghilangkan janji-janji manis si produk sampo hehe. Cara pakainya juga gampang aja. Kalian tinggal semprot si produk ini ke rambut kalian dari jarak 15 cm. 15 senti loh ya, jangan 15 meter, kejauhan:(
Nah aroma kedua yang aku cobain setelah botol pertama habis terkuras adalah yang Ocean Breeze. Aroma yang ini lebih ke gentle sih menurutku. Kalo dibandingkan dengan si White Musk tadi, aku gak terlalu suka dengan aroma yang ini. Dia lebih seperti ke aroma parfume pria or something like that. Tapi aku tetep suka aromanya yang lebih segar dan tahan lama karena fragrances nya lebih kuat dari si White Musk. Harganya pun terjangkau, meskipun setiap aroma harganya berbeda. Tapi bukan beda yang sampai 10rb gitu. No. Paling beda harganya hanya 1k-3k aja. Untuk Ocean Breeze ini aku beli dengan harga 33k, dan kalian gak perlu takut untuk nyari produk ini. Mereka bisa kalian temuin di Carefour, Indomaret, Alfamart, dsb.
Oh iya, Makarizo Hair Energy Scentsations ini selain mengeluarkan ukuran yang 100ml, mereka juga ada yang versi travelling loh, alias 30ml. Jadi kalian gak perlu takut keberatan waktu lagi jalan-jalan.
Pendapatku
Aku tetap suka semua aromanya (karna sebelum beli si Ocean Breeze aku sempet semprotin satu-satu karna bingung). Sebenarnya, Makarizo juga mengklaim bahwa produk mereka mengandung UV protection, tapi karna aku pakai hijab, aku jadi gak bisa ngeriview bagian ini ke kalian. Maafkeun hamba:(
Saranku untuk kalian yang mungkin punya alergi atau riwayat sesak nafas karena mencium aroma-aroma kuat, kalian harus lebih hati-hati ketika memilih produk ini. Atau kalau kalian tetap ingin mencoba, silahkan coba yang White Musk ukuran 30ml nya. Aku sangat rekomen White Musk karena aromanya memang sangat lembut.
Find me on :
ig : mutiananda
twitter : mutiananda22
Komentar
Posting Komentar